Selasa, 25 September 2018

macam macam jaringan

Pengertian Dan Macam-Macam Jaringan Komputer Terlengkap


PENGERTIAN JARINGAN KOMPUTER

A. Pengertian Jaringan Komputer Secara Umum

Apa itu jaringan komputer ? Jaringan komputer adalah suatu sistem yang terdiri dari dua komputer atau lebih yang saling berhubungan satu dengan yang lainnya melalui media transmisi atau media komunikasi sehingga bisa saling berbagi aplikasi, data ataupun berbagi hardware komputer.
Istilah jaringan komputer juga bisa diartikan sebagai suatu kumpulan beberapa terminal komunikasi yang terdiri atas dua komputer atau lebih yang saling terhubung.
Tujuan dibangunnya jaringan komputer adalah supaya data atau informasi yang dibawa oleh transmitter (pengirim) bisa sampai kepada receiver (penerima) dengan tepat, cepat dan akurat.
Dengan adanya jaringan komputer, penggunanya dapat berkomunikasi satu sama lain dengan mudah.Selain itu, peran dari jaringan komputer ini sangat dibutuhkan untuk mengintegrasi data antar komputer-komputer client sehingga dapat memperoleh suatu data yang relevan.

B. Pengertian Jaringan Komputer Menurut Para Ahli

Beberapa ahli mengutarakan pendapat mereka tentang pengertian jaringan komputer, berikut beberapa pengertian jaringan komputer menurut para ahli  :

1. Pengertian Jaringan Komputer Menurut Jafar Noor Yudianto

Menurut Jafar Noor Yudianto,
Jaringan komputer adalah sebuah sistem yang terdiri atas komputer-komputer yang didesain untuk dapat berkomunikasi (surel, pesan instan), berbagi sumber daya (printer, CPU), dan dapat mengakses informasi (peramban web).
Tujuan dari jaringan komputer adalah agar dapat mencapai tujuannya, setiap bagian dari jaringan komputer dapat meminta dan memberikan layanan (service).
Pihak yang meminta/menerima layanan disebut klien (client) dan yang memberikan/mengirim layanan disebut peladen (server).
Desain ini disebut dengan sistem client-server, dan digunakan pada hampir seluruh aplikasi jaringan komputer.

2. Pengertian Jaringan Komputer Menurut Abdul Kadil

Abdul Kadil menyatakan bahwa yang dimaksud dengan Jarigan Komputer adalah:
“suatu hubungan dua buah simpul (umumnya berupa komputer) atau lebih yang tujuan utamanya yaitu untuk melakukan pertukaran data.”

3. Pengertian Jaringan Komputer Menurut Izaas El Said

zaaz El Said juga berpendapat tentang pengertian jaringan komputer, menurut nya jaringan komputer adalah:
“sebuah sistem dimana terdapat beberapa komputer yang saling terhubung, untuk saling bisa berbagi informasi dan juga sumber daya yang dipunyai nya.”

4. Pengertian Jaringan Komputer Menurut Budhi Irawan

Menurut Budi Irawan, jaringan komputer adalah:
“suatu sistem yang terdiri atas komputer dan perangkat jaringan lainnya yang bekerja bersama-sama untuk mencapai suatu tujuan yang sama.”

5. Pengertian Jaringan Komputer Menurut Zymon Machajewski

Zymon Machajewski mengatakan bahwa yang dimaksud dengan jaringan komputer adalah:
“suatu seperangkat komputer yang saling terkoneksi secara bersamaan satu sama lainnya dengan tujun utama, yakni untuk saling membagikan atau men-share resources alias sumberdaya”.
“Salah satu sumberdaya yang saat ini banyak digunakan di dalam suatu jaringan komputer ialah sumber daya internet.”

6. Pengertian Jaringan Komputer Menurut Teguh Wahyono

Teguh Wahyono berpendapat bahwa jaringan komputer adalah:
“sekumpulan komputer otonom yang saling terhubung satu dengan yang lainnya menggunakan protokol komunikasi melalui media transmisi pada suatu jaringan komunikasi data.”

7. Pengertian Jaringan Komputer Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia

Di dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), jaringan komputer adalah:
“merupakan sekelompok dari dua atau lebih sistem komputer yang dihubungkan bersama-sama.”
Setelah kita mengetahui pengertian dari jaringan komputer secara umum dan dari beberapa ahli, selanjutnya kita masuk ke bagian macam-macam jaringan komputer.

MACAM-MACAM JARINGAN KOMPUTER

Macam-macam jaringan komputer dibagi menjadi 5 kelempok, yang dikelompokkan berdasarkan jangkauan geografisnya, media transmisi data nya, distribusi sumber informasi/data nya, jenis topologi nya serta peranan setiap komputer dalam memproses data.
berikut adalah ulasan macam-macam jaringan komputer :

A. Bedasarkan Jangkauan Geografisnya

Berdasarkan jangkauan geografisnya, jaringan komputer dibagi menjadi tiga macam, yaitu :

1. LAN (Local Area Network)

Local Area Network,disingkat LAN, merupakan jaringan komputer yang hanya mencakup area atau wilayah yang kecil saja, biasanya digunakan pada jaringan di warnet, kantor, atau sekolah.
Pada umumnya, luas area jaringan LAN tidak lebih dari 1 km persegi.
Jaringan LAN menggunakan teknologi IEEE 802.3 Ethernet dengan kecepatan transfer data mulai dari 10, 100, sampai 1000 MB/s.
Selain menggunakan teknologi Ethernet (dengan kabel), tak sedikit juga yang menggunakan teknologi tanpa kabel untuk jaringan LAN,contoh nya Wi-fi .

2. MAN (Metropolitan Area Network)

Metropolitan Area Network atau MAN adalah jaringan komputer dalam satu kota atau antar kota tertentu dengan kecepatan transfer data yang tinggi, yang menghubungkan berbagai lokasi seperti perkantoran, kampus, pemerintahan, dan lain-lain.
Bisa dibilang, jaringan MAN merupakan kombinasi dari beberapa jaringan LAN.
Jangakauan dari jaringan MAN berkisar antara 10 sampai 50 km.
MAN ini adalah suatu jaringan yang pas untuk membuat jaringan antar kantor dalam satu kota atau bahkan antar kota sekalipun.

3. WAN (Wide Area Network)

Wide Area Network atau yang biasanya disingkat WAN adalah suatu jenis jaringan komputer yang sangat luas, mencakup negara dan benua, media transmisi yang biasa digunakan dalam jaringan WAN adalah kabel bawah laut dan satelit.
WAN merupakan jenis jaringan komputer yang merupakan gabungan dari jaringan dua atau lebih jaringan LAN dan MAN.
Oleh karena WAN memiliki cakupan area yang sangat luas, biasanya jaringan WAN akan melibatkan operator telekomunikasi pada suatu negara di dalamnya yang bertujuan supaya perangkat-perangkat yang ada dalam jaringan WAN dapat saling berkomunikasi satu sama lain.
Kecepatan transfer data pada jaringan WAN beragam, dari 2Mb/s sampai dengan 625 Mb/s.
Baca Juga : Ulasan lebih detail tentang LAN, MAN, WAN

B. Bedasarkan Media Transmisi Datanya

Berdasarkan media transmisi datanya, jaringan komputer dibagi menjadi dua, yaitu :

1. Jaringan Komputer Berkabel (Wired Network)

Wired Network adalah jenis jaringan komputer yang menggunakan kabel sebagai media transmisi datanya.
Kabel tersebut digunakan untuk menghubungkan komputer dengan komputer lainnya agar komputer-komputer tersebut dapat saling bertukar data maupun terhubung dengan internet.
Contoh kabel yang digunakan dalam jaringan komputer, terutama LAN, adalah kabel UTP, atau yang lebih familiar dengan sebutan ‘kabel LAN‘ .

2. Jaringan Komputer Nirkabel (Wireless Network)

Berbeda dengan wired network, wireless network tidak menggunakan kabel sebagai media transmisinya.
Pertukaran informasi/ data antar komputer menggunakan gelombang elektromagnetik.
Wireless adapter adalah salah satu media transmisi yang digunakan dalam jenis jaringan ini.

C. Bedasarkan Distribusi Sumber Data/Informasinya

Berdasarkan distribusi sumber data/informasinya, jaringan komputer juga dibagi menjadi dua macam, yaitu :

1. Jaringan Terpusat

Jaringan komputer terpusat adalah jenis jaringan komputer yang terdiri dari satu komputer induk dan satu atau lebih komputer terminal.
Komputer induk berfungsi sebagai sumber data yang dibutuhkan oleh komputer terminal.
Komputer induk inilah yang menyimpan semua data-data maupun program aplikasi untuk kemudian didistribusikan ke komputer terminal.
Sedangkan komputer terminal itu sendiri biasanya hanya berfungsi untuk menjadi perantara pengguna untuk mengakses komputer induk.
Contoh penerapan jaringan jenis ini bisa anda lihat pada saat anda membayar di kasir supermarket ataupun pusat perbelanjaan.
Komputer yang diguanakan oleh kasir tersebut berperan sebagai komputer terminal, komputer terminal inilah yang menjadi perantara kasir tersebut untuk mengambil data-data yang ada di komputer induk (server) mengenai harga produk, nama produk dan lain sebagainya

2. Jaringan Terdistribusi

Jaringan komputer terdistribusi merupakan jenis jaringan komputer yang terdiri dari beberapa komputer induk.
Berbeda dengan jaringan terpusat, pada jaringan terdistibusi, semua  host yang terhubung pada jaringan ini bisa berperan sebagai komputer induk sebagaimana peran komputer induk dalam jaringan terpusat.
Artinya, distribusi data yang terjadi pada jaringan komputer jenis ini tidak hanya dari satu komputer induk (server)

D. Bedasarkan Jenis Topologinya

Berdasarkan jenis topologinya, jaringan komputer dibagi menjadi enam macam, yaitu :
  •  Topologi Bus
  •  Topologi Star
  • Topologi Mesh
  • Toplogi Tree
  • Topologi Ring
  • Topologi Linier

E. Berdasarkan Peranan dan Hubungan Tiap Komputer dalam Memproses Data
Berdasarkan peranan dan hubungan tiap komputer dalam memproses data, jaringan komputer dibagi menjadi dua macam, yaitu :

1. Jaringan Client-Server

Jaringan ini terdiri dari satu atau lebih komputer yang bertidak sebagai server dan beberapa komputer yang berperan sebagai client.
Umumnya yang bertindak sebagai server hanya satu komputer dan komputer yang lain nya berperan sebagai client.
Komputer server berperan sebagai penyedia sumber daya atau data, sedangkan komputer client menggunakan sumber daya atau data yang disediakan oleh komputer server tersebut.

2. Jaringan Peer to Peer

Pada  jaringan ini jenis ini, masing-masing komputer, baik komputer client maupun komputer server mempunyai peran dan kedudukan yang sama.
Dengan kata lain, komputer server dapat menjadi komputer client, dan sebaliknya, komputer client pun dapat menjadi komputer server.
Itulah ulasan webmobile.id mengenai Pengertian Dan Macam-Macam Jaringan Komputer Terlengkap.
Semoga artikel ini bermanfaat khususnya untuk saya sendiri, syukur-syukur kalau bisa bermanfaat untuk para pembaca sekalian.
Mohon dimaafkan apabila terdapat kesalahan dalam informasi yang diberikan ataupun susunan kata yang saya pakai.
Untuk itu saya meminta kritik dan sarannya, agar kedepannya kesalahan-kesalahan bisa diminimalisir.
Terima Kasih –

Senin, 24 September 2018

cara menggunakan multitester

Cara Menggunakan Multimeter / Multitester

Cara Menggunakan Multimeter Digital dan Multimeter Analog
Cara Menggunakan Multimeter – Multimeter adalah alat yang berfungsi untuk mengukur Voltage (Tegangan), Ampere (Arus Listrik), dan Ohm (Hambatan/resistansi) dalam satu unit. Multimeter sering disebut juga dengan istilah Multitester atau AVOMeter (singkatan dari Ampere Volt Ohm Meter). Terdapat 2 jenis Multimeter dalam menampilkan hasil pengukurannya yaitu Analog Multimeter (AMM) dan Digital Multimeter (DMM).
Sehubungan dengan tuntutan akan keakurasian nilai pengukuran dan kemudahan pemakaiannya serta didukung dengan harga yang semakin terjangkau, Digital Multimeter (DMM) menjadi lebih populer dan lebih banyak dipergunakan oleh para Teknisi Elektronika ataupun penghobi Elektronika.
Dengan perkembangan teknologi, kini sebuah Multimeter atau Multitester tidak hanya dapat mengukur Ampere, Voltage dan Ohm atau disingkat dengan AVO, tetapi dapat juga mengukur Kapasitansi, Frekuensi dan Induksi dalam satu unit (terutama pada Multimeter Digital). Beberapa kemampuan pengukuran Multimeter yang banyak terdapat di pasaran antara lain :
  • Voltage (Tegangan) AC dan DC satuan pengukuran Volt
  • Current (Arus Listrik) satuan pengukuran Ampere
  • Resistance (Hambatan) satuan pengukuran Ohm
  • Capacitance (Kapasitansi) satuan pengukuran Farad
  • Frequency (Frekuensi) satuan pengukuran Hertz
  • Inductance (Induktansi) satuan pengukuran Henry
  • Pengukuran atau Pengujian Dioda
  • Pengukuran atau Pengujian Transistor

Bagian-bagian penting Multimeter

Multimeter atau multitester pada umumnya terdiri dari 3 bagian penting, diantanya adalah :
  1. Display
  2. Saklar Selektor
  3. Probe
Gambar dibawah ini adalah bentuk Multimeter Analog dan Multimeter Digital beserta bagian-bagian pentingnya.Bagian-bagian Multimeter (Multitester)

Cara Menggunakan Multimeter untuk Mengukur Tegangan, Arus listrik dan Resistansi

Berikut ini cara menggunakan Multimeter untuk mengukur beberapa fungsi dasar Multimeter seperti Volt Meter (mengukur tegangan), Ampere Meter (mengukur Arus listrik) dan Ohm Meter (mengukur Resistansi atau Hambatan)

1. Cara Mengukur Tegangan DC (DC Voltage)

  1. Atur Posisi Saklar Selektor ke DCV
  2. Pilihlah skala sesuai dengan perkiraan tegangan yang akan diukur. Jika ingin mengukur 6 Volt, putar saklar selector ke 12 Volt (khusus Analog Multimeter)
    **Jika tidak mengetahui tingginya tegangan yang diukur, maka disarankan untuk memilih skala tegangan yang lebih tinggi untuk menghindari terjadi kerusakan pada multimeter.
  3. Hubungkan probe ke terminal tegangan yang akan diukur. Probe Merah pada terminal Positif (+) dan Probe Hitam ke terminal Negatif (-). Hati-hati agar jangan sampai terbalik.
  4. Baca hasil pengukuran di Display Multimeter.
Cara mengukur Tegangan DC

2. Cara Mengukur Tegangan AC (AC Voltage)

  1. Atur Posisi Saklar Selektor ke ACV
  2. Pilih skala sesuai dengan perkiraan tegangan yang akan diukur. Jika ingin mengukur 220 Volt, putar saklar selector ke 300 Volt (khusus Analog Multimeter)
    **Jika tidak mengetahui tingginya tegangan yang diukur, maka disarankan untuk memilih skala tegangan yang tertinggi untuk menghindari terjadi kerusakan pada multimeter.
  3. Hubungkan probe ke terminal tegangan yang akan diukur. Untuk Tegangan AC, tidak ada polaritas Negatif (-) dan Positif (+)
  4. Baca hasil pengukuran di Display Multimeter.
Cara Mengukur Tegangan AC

 3. Cara Mengukur Arus Listrik (Ampere)

  1. Atur Posisi Saklar Selektor ke DCA
  2. Pilih skala sesuai dengan perkiraan arus yang akan diukur. Jika Arus yang akan diukur adalah 100mA maka putarlah saklar selector ke 300mA (0.3A). Jika Arus yang diukur melebihi skala yang dipilih, maka sekering (fuse) dalam Multimeter akan putus. Kita harus menggantinya sebelum kita dapat memakainya lagi.
  3. Putuskan Jalur catu daya (power supply) yang terhubung ke beban,
  4. Kemudian hubungkan probe Multimeter ke terminal Jalur yang kita putuskan tersebut. Probe Merah ke Output Tegangan Positif (+) dan Probe Hitam ke Input Tegangan (+) Beban ataupun Rangkaian yang akan kita ukur. Untuk lebih jelas, silakan lihat gambar berikut ini.
  5. Baca hasil pengukuran di Display Multimeter
Cara Mengukur Arus Listrik (Ampere)

4. Cara Mengukur Resistor (Ohm)

  1. Atur Posisi Saklar Selektor ke Ohm (Ω)
  2. Pilih skala sesuai dengan perkiraan Ohm yang akan diukur. Biasanya diawali ke tanda “X” yang artinya adalah “Kali”. (khusus Multimeter Analog)
  3. Hubungkan probe ke komponen Resistor, tidak ada polaritas, jadi boleh terbalik.
  4. Baca hasil pengukuran di Display Multimeter. (Khusus untuk Analog Multimeter, diperlukan pengalian dengan setting di langkah ke-2)Cara Mengukur Resistor (OHM)

Selasa, 18 September 2018

software yang harus diinstal setelah instal ulang windows

Software yang Wajib Kamu Install Setelah Install Ulang Windows

1. Driver

Sebaiknya dahulukan install driver dari setiap hardware yang kamu gunakan di PC atau laptop kamu seperti misalnya VGA, Motherboard, Monitor, bahkan keyboard dan mouse jika memang memiliki driver sendiri untuk pengaturannya. Kamu bisa download DriverPack yang menyediakan kumpulan driver lengkap dari berbagai macam hardware.
DriverPack Solution 17.7.58.4
Apps Drivers & Smartphone Artur Kuzyakov
DOWNLOAD

2. Browser

Windows seringkali sudah menyediakan browser bawaan yaitu Internet Explorer, tetapi jika kamu tidak menyukainya dan ingin mengganti dengan browser lain. Kamu bisa menemukan banyak sekali browser gratis dan populer di JalanTikus seperti misalnya Google Chrome, Firefox, Opera, Maxthon, UC Browser for PC, dan masih banyak lagi tentunya.
Flash Player (IE) 17.0.0.141
Apps Downloader & Plugin Adobe Systems Inc
DOWNLOAD

3. Downloader

Setelah install browser, rasanya kurang lengkap kalau tidak disertai software downloader untuk download software lain, download lagu, download film, hingga download file-file penting. Untuk software downloader kamu bisa percayakan pada Internet Download Manager. JalanTikus juga menyediakan serial number IDM untuk kamu yang ingin membelinya. Jika ingin yang gratis, kamu bisa gunakan Free Download Manager.
Internet Download Manager 6.31 Build 2
Apps Downloader & Plugin Tonec Inc.
DOWNLOAD

4. WinRAR

Beberapa file hasil download atau file kiriman melalui email biasanya digabungkan dalam sebuah arsip agar ukuran filenya lebih kecil dan lebih ringkas karena tergabung dalam satu file. Kamu bisa menggunakan WinRAR untuk mengekstraksi isi dari file arsip tersebut.
WinRAR 5.60
Apps Compression & Backup RARLab
DOWNLOAD

5. Office

Untuk kamu yang masih sekolah, kuliah, maupun sudah bekerja, software-software dari Microsoft Office untuk pengerjaan dokumen seperti Microsoft Word, Microsoft Excel, Microsoft PowerPoint pasti kamu butuhkan. Tetapi jika kamu ingin yang gratis dan memiliki fungsi yang sama, kamu bisa download LibreOffice.
LibreOffice 5.2.3.3
Apps Office & Business Tools LibreOffice.org
DOWNLOAD

6. Multimedia Player

Multimedia player yang dimaksudkan adalah software pemutar file multimedia seperti musik dan video. Berikut ini beberapa rekomendasi JalanTikus untuk sofware multimedia Player.
  • VLC Media Player
VLC merupakan salah satu multimedia player yang populer. Dengan banyak sekali fitur milik VLC, banyak juga yang memilih VLC sebagai multimedia player miliknya. VLC sendiri sudah memiliki codec yang lengkap di dalamnya sehingga tidak lagi perlu install codec dari luar.
VLC Media Player New 2.2.4
Apps Video & Audio VideoLAN.org
DOWNLOAD
  • GOM Player
Player yang cukup populer di Korea Selatan ini juga tidak kalah fiturnya. Dengan menggunakan GOM Player bahkan kamu bisa menonton video yang masih dalam proses download, keren bukan? GOM Player juga memiliki fitur pendukung untuk subtitle seperti SRT, SMI, ST, dan lainnya.
  • iTunes
Multimedia Player milik Apple ini juga cukup laris di pasaran, apalagi pengguna Apple tentunya karena biasanya digunakan untuk proses pemindahan data. iTunes sendiri memiliki banyak sekali kelebihan seperti misalnya kamu bisa membeli lagu orisinil secara digital, bahkan tidak jarang banyak musisi yang menjual lagunya secara perdana di iTunes.
iTunes 12.4.2 (32-bit)
Apps Video & Audio Apple Inc
DOWNLOAD

7. AntiVirus, AntiMalware, dan Keamanan

Sering download melalui internet? Sering menggunakan Flashdisk ataupun Harddisk? Sepertinya kamu wajib menginstal software keamanan pada PC dan laptop kamu. Sekarang ini banyak sekali virus, malware, adware, bloatware, dan lainnya yang mengancam keamanan serta data-data dalam PC kamu. Kamu bisa menggunakan SMADAV untuk melawan virus-virus lokal, atau kamu juga bisa menggunakan Avast Internet Security, atau untuk yang lebih cocok dengan Windows tentunya Microsoft Security Essential.
Microsoft Security Essentials 4.7.205 Vista
Apps Antivirus & Security Microsoft Corporation
DOWNLOAD

8. Software Maintenance

Tujuan dari install ulang Windows salah satunya adalah untuk mengembalikan performa dari PC agar maksimal dan tidak lagi lambat. Untuk menjaga performanya, tentu kamu tetap memerlukan beberapa software maintenance untuk memastikan performanya tetap optimal dengan beberapa software rekomendasi JalanTikus di bawah ini:
  • CCleaner
CCleaner berfungsi untuk menghapus cookies, history, serta junk file setelah kamu menggunakan browser. Selain itu kamu juga bisa mempercepat startup booting dari PC atau laptop kamu dengan mengatur software apa saja yang dijalankan pertama kali setelah kamu menyalakan PC atau laptop.
CCleaner 5.22.5724
Apps Cleaning & Tweaking Piriform
DOWNLOAD
  • Auslogics Disk Defrag
Semakin sering menggunakan PC atau laptop kamu untuk bekerja maupun download, maka banyak sekali file-file yang penempatannya berantakan. Auslogics Disk Defrag berfungsi untuk merapikan penempatan file-file agar lebih mudah dalam proses pencarian dan meningkatkan performa dari PC.
Auslogics Disk Defrag 7.0.0.0
Apps System Tuning Auslogics Software Pty Ltd
DOWNLOAD
  • Auslogics Duplicate File Finder
Semakin sering download biasanya akan ada beberapa file yang identik sama tetapi jumlahnya lebih dari satu. Hal ini tentunya tidak berguna dan hanya membuang-buang kapasitas storage yang kamu miliki. Auslogics Duplicate File Finder berfungsi untuk menemukan serta menghapus file-file yang dianggap duplikasi dengan melihat kesamaan dari beberapa faktor seperti tipe file, ukuran file, dan lainnya.
Auslogics Duplicate File Finder 4.3.0.0
Apps Cleaning & Tweaking Auslogics Software Pty Ltd
DOWNLOAD

9. VPN

Jika suka nonton Anime, baca Reddit, atau browsing website yang diblokir oleh Internet Positif, berarti wajib download dan install Hotspot Shield. Hotspot Shield berfungsi sebagai VPN agar IP kamu disamarkan dan dianggap dari luar negeri sehingga dapat mengakses website-website yang diblokir Internet Positif.
Hotspot Shield 6.1.2
Apps Antivirus & Security AnchorFree, Inc
DOWNLOAD
Di atas adalah software-software yang menurut tim JalanTikus wajib kamu install setelah kamu install ulang. Untuk mempermudahnya sebaiknya kamu download sebelum install ulang sehingga tidak perlu lagi repot download-download setelah install ulang Windows.

hal yang harus dilakukan setelah instal ulang

Yang Harus Dilakukan Setelah Instal Windows 7

Windows 7, kini menjadi sejuta umat
Windows 7, kini menjadi sejuta umat
Setelah melakukan instalasi ulang Windows 7, tentu kita tidak bisa langsung memakainya untuk menunjang kegiata kita dalam berkomputerisasi (…). Perlu untuk menginstal aplikasi-aplikasi lainnya yang sesuai dengan kebutuhan dan keperluan kita (misalkan, untuk kegiatan membuat dokumen, instal LibreOffice, bukannya menginstal Steam…). Namun, selain menginstal aplikasi (oh iya, driver-driver juga), ada baiknya untuk melakukan sedikit pengaturan agar PC/notebook bisa optimal.
Hal-hal di bawah ini cukup terlihat sepele, namun tak ada salahnya membuang sedikit waktu dan tenaga agar PC/notebook kita terlihat “gue banget…” (karena memang itu punya anda, bukan pinjaman) dan tidaklah sulit.
  1. Mematikan fitur “Windows Update”
    Ini untuk anda yang PC/notebook (selanjutnya disebut komputer saja…) yang tidak terkoneksi internet sama sekali atau yang lagi irit-irit kuota internet, karena update memakan kuota besar (banget). Resiko menonaktifkan update, otomatis OS kita tidak mendapatkan update security berkala dari Windows, kecuali jika OS anda bajakan…
    Cara :
    – Masuk ke Control Panel, lalu view by : Large/Small icons
    Windows Update, di sebelah kiri klik Change Settings, pilih “Never check for updates (not recommended)”.
    update_windows
    Mau aman atau irit?
  2. Mematikan notifikasi “User Account Control”
    Fitur yang sejak ada dari Windows Vista, dan masih menjadi andalan di Windows 8. Sebenarnya, gagasan yang bagus dari fitur ini, tetapi karena sudah kadung kebiasaan Windows XP, jadilah notifikasi ini agak aneh bagi saya. Apalagi saat membuka aplikasi.
    uac_notif
    Dunggg, muncul saat membuka program aplikasi
    Untuk menonaktifkannya, masuk ke Control Panel -> User Accounts -> Change User Account Control Settings, lalu turunkan sampai mentok atau sampai “Never notify”, klik OK, dan OK lagi jika ada notifikasi terakhir.
    uac
    Jangan ingatkan saya lagi! Saya bukan orang awam!
  3. Mematikan sinkronisasi Internet Time
    Jika komputer tidak lagi terkoneksi internet, mau ambil dari mana? Matikan fitur ini dengan meng-klik kanan jam/tanggal, lalu pilih “Adjust date and time” atau klik saja jam/tanggalnya, pilih “Change date and time settings…”. Masuk ke tab “Internet Time”, klik tombol “Change Settings…”, lalu uncheck “Synchronize with an Internet time server”. Yang perlu diingat, jika komputer memang dikoneksikan dengan host NTP (Network Time Protocol) tertentu, jangan matikan fitur ini.
    off_sync_time
    Matikan fitur sync internet time
  4. Atur bagian Start Menu yang ingin ditampilkan
    Ya, yang ini sepele, tetapi setidaknya dengan pengaturan ini kita tidak bingung ketika mengakses “Computer”, “Document”, dll, agar tidak masuk ke menu “Help and Support” misalnya.
    Lebih rapi
    Lebih rapi
    Klik kanan taskbar, masuk ke “Start Task Manager” Properties -> tab “Start Menu”, lalu klik tombol “Customize”. Contohnya, untuk mendapatkan tampilan Start Menu seperti di atas, anda bisa hilangkan ceklis Help, atau sesuai dengan keperluan. Hilangkan juga (jika mau) “Highlight newly installed program” jika program yang baru diinstal tidak mau terlihat tertanda kelihatan baru terinstal. Juga uncheck “Use large icons” jika ingin menampilak icon-icon program di start menu terlihat tidak lebar.
    Atur sana sini untuk tampilan start menu yang optimal
    Atur sana sini untuk tampilan start menu yang optimal
  5. Matikan “Action Center”
    Lihat tanda flag yang berada di taskbar kiri anda? Pernahkan anda melihat warning-warningnya jika flag itu ditandai silang? Jika anda melihatnya, anda adalah seorang kepo…
    Action Flag
    Action Center Flag
    Hilangkan secara permanen dengan klik kanan di sebelah kiri jam/tanggal atau icon arrow atas, pilih “Properties“. Lalu arahkan ke “Action Center” dan pilih “Off“.
    Matikan Action Center
    Matikan Action Center dan anda bukan seorang kepo.
  6. Set default view folders dan files semua
    Secara dari awal, Explorer dari Windows akan mensortir folder secara urutan nama. Jika kita inginkan view sort, misalkan berdasarkan “Type”, mengklik urut tipe hanya berlaku pada folder itu saja. Jika ingin semuanya, klik sort dari berdasarkan yang kita inginkan, lalu masuk ke “Organize -> Folder and search options”, ke tab “View” lalu klik tombol “Apply to Folders”. Ok.
    List by Name, bawaan dari sananya.
    List by Name, bawaan dari sananya.
    Apply all
    Apply all.
  7. Pengaturan desktop icon di Desktop
    Terlalu menonjol, icon-icon di desktop pada Windows 7 saat pertama instal ulang. Klik kanan di Desktop, “View -> Small icons”. Atau mau biar lebih rapi atau icon-icon bisa tertata sesuai urutan, klik “Auto arrange icons” dan “Align icons to grid” agar icon tertata segaris. Lalu, sort file di Desktop (jika ada file-file dan folder-folder di desktop) ke “Sort by -> …”, ada pilihan “Name”, “Size”, “Item type”, dan “Date modified”.
    Biar jadi kecil imut icon-iconnya.
    Biar jadi kecil imut icon-iconnya.
  8. Ubah Regional
    Kita sebagai orang Indonesia wajib memakai standarisasi segala format penulisan, termasuk mata uang Indonesia. Di sini, pemisah ribuan menggunakan tanda titik (.) dan pemisah desimal dengan koma (,) serta aturan lain. Untuk mengubahnya, masuk ke Control Panel, pilih Regional and Language, pilih format ke “Indonesia” (jika anda orang Indonesia) dan ubah ke “Indonesia” juga di bagian tab ” Location”
    NB : Jika dari awal saat proses instal ulang Windows 7, akan ada pemilihan regional juga saat setup.
    Regional dan Location : Indonesia
    Regional dan Location : Indonesia
  9. Matikan Services dan Start Up yang tidak jelas terpakai
    Biasanya ini mengandalkan insting kita untuk mematikan services dan startup Windows kita. Langkah ini direkomendasikan dilakukan jika kita sudah menginstal driver dan software-software. Cukup bisa mempengaruhi performa komputer. Masuk ke Services, Win +R -> services.msc dan untuk startup, Win + R -> msconfig, masuk ke tab Startup.
    msconfig
    Msconfig. Cuma aktif antivirus.
  10. Lihat dan ukur Rating hardware (Windows Experience Index) di Windows 7
    Tidak masalah jika step ini dilakukan, tetapi fitur ini yang membuat saya penasaran karena (katanya) mengukur seberapa besar skor hardware kita dengan OS. Walaupun score ini sebenarnya bisa dicurangi.
    rating_windows
    Contoh, saya habis ganti hardware dan harus update score. Kecil yah.
    Klik kanan Computer, pilih Properties, klik “System rating is not available” (jika belum melakukan rating sama sekali), lalu klik tombol “Rate this computer
    Dan yang paling wajib, harus, dan haram hukumnya jika tidak dijalankan langkah di bawah ini….
  11. Ganti password login
    Saat ini, sudah banyak kejadian begal dengan korbannya yang berkendaraan motor pada malam hari. Dan termasuk ini juga, jika komputer tidak diproteksi oleh password, dijamin banyak para orang kepo-kepo yang siap mem-“begal” komputer anda tanpa sepengetahuan anda, kapanpun bukan di malam saja.
    Pasang password, wajib!
    Pasang password, wajib!

    Password yang baik dan benar, serta aman adalah password yang tidak diberitahu oleh orang lain selain anda dan Tuhan sendiri yang tahu, serta tidak dicatat di dalam handphone atau buku catatan harian atau hutang anda.

cara setting tp-link

Belajar Mikrotik, Cara Setting Wireless Router TP-Link

Bismillah, kali ini saya mem-posting artikel tentangnetworkingyaitucara setting wireless router TP-Link. Disini tidak terlalu rumit dalam mengkonfigurasikan baik sebagai client maupun sebagai gateway wifi atau biasa dikenal sebagai hotspot.
Baik sobat langsung saja, sebelum sobat melakukan konfigurasi ada baiknya kita menentukan terlebih dahulu topologi agar supaya mudah dalam memahaminya :
Berikut gambaran topologinya :
Untuk konfigurasinya sebagai berikut :
  1. Untuk lebih memudahkan kita dalam melakukan penyettingan wireless router, terlebih dahulu kita setting alamat komputer atau laptop kita menjadi 192.168.1.2 karena dalam keadaan default TP-Link Wireless Router memiliki alamat 192.168.1.1 sehingga kita men setting komputer kita dengan alamat berbeda, ingat bahwa alamat harus bersifat unik dalam arti tidak ada device network yang sama alamatnya.
  2. Buka browser sobat, dalam hal ini saya menggunakan mozilla firefox kemudian inputkan IP Address (alamat) dari Wireless Router tadi yaitu 192.168.1.1 ke address bar browser sobat kemudian tekan enter.
  3. Masukkan username : admin dan password : admin maka akan muncul interface dari Wireless Router TP-Link. (perlu diketahui bahwa wireless router ini kita akan hubungkan dengan modem ADSL, pada umumnya IP Address default dari modem adalah 192.168.1.1 sehingga kita harus mengganti IP Address yang berada di wireless router yang akan kita setting lebih lanjut, untuk mudahnya kita beri saja alamat wireless router menjadi 192.168.2.1 dan alamat komputer/laptop kita ubah menkadi 192.168.2.2 supaya kita dapat melanjutkan settingan terhadap wireless router). Pilih menu NetworkLAN isikan alamat seperti diatas kemudian Subnet Mask : 255.255.255.0
  4. Restart Wireless Router TP-Link dengan memilih menu System Tools > Reboot kemudian tunggu beberapa saat kemudian masuk ke sistem Wireless router TP-Link seperti langkah awal.
  5. Setelah masuk ke interface administrator, pilih menu Quick Setup kemudian next dan isikan settingan sebagai berikut :
    • Wireless Radio : Enable
    • SSID : TP-Link_DE3896 (bisa diisi sembarang sesuai nama hotspot sobat)
    • Region : Indonesia
    • Channel : 6 (sesuaikan : channel yang belum dipergunakan disekitar hotspot sobat)
    • Mode : 54Mbps (802.11g)
    • Next
  6. Selanjutnya adalah setting Gateway dan DNS dengan memilih menu NetworkWAN(sesuaikan dengan modem ADSL sobat).
    • Klik Renew pada bagian Gateway dan isikan IP Address modem yaitu192.168.1.1
    • Checklist bagian Use These DNS Server isikan DNS Server yang terdekat di wilayah sobat misalnya untuk indonesia timur saya menggunakan untuk Primary DNS : 203.130.193.74 dan Secondary DNS : 203.130.196.155
    • Save untuk menyimpan hasil settingan.
  7. Langkah selanjutnya adalah setting security wireless router nya agar orang yang berhak yang dapat menggunakan koneksi, pilih menu Wireless > Wireless Setting :
    • Beri tanda centang Enable Wireless Security
    • Security Type : WEP
    • Security Option : Automatic
    • WEP Key Format : Hexadecimal
    • Key1: 1234567890 (bisa diganti); Key Type: 64bit
  8. Langkah terakhir yaitu dengan menyetting DHCP server agar client secara otomatis mendapatkan IP Address sendiri, yaitu pilih menu DHCP > DHCP Setting kemudian isikan range IP Address (sesuaikan berapa komputer/laptop yang akan terhubung) misalnya Start IP Address : 192.168.2.2 dan End IP Address : 192.168.2.10 berarti IP Address (alamat) yang digunakan oleh client baik terhubung menggunakan wifi atau kabel akan menempati alamat 2 sampai dengan 10.
  9. Save dan Reboot untuk Wireless Router TP-Link sobat dan siap untuk digunakan.
Mudah bukan, langkah selanjutnya koneksikan Wireless Router TP-Link sobat dengan Modem ADSL agar teman-teman dapat menikmati layanan internet gratis :P. Semoga bermanfaat.

Senin, 17 September 2018

komponen pada PC

Komponen - komponen pada PC Lengkap


1.  Casing, merupakan tempat untuk meletakkan komponen – komponen seperti mainboard, harddisk, DVD ROM, Power Supply dll. Untuk melindungi komponen PC secara langsung dari debu, air, batu, api, cabe – cabean.... hahaha... sorry ngaco niiih... pokoknya yang  sejenisnya  yang bisa merusak atau membuat  komponen rusak atau bermasalah. Ada yang bilang lebih baik casing dibuka biar dingin, udara banyak yang masuk. Alternatif seperti itu sebenarnya tepat atau tidak yaaa??? Menurut eel??hehe... kalo menurutku sih casing itu sudah dirancang sedemikian rupa untuk mengatur sirkulasi udara di dalam, jadi lebih baik ditutup karena kalo nda ditutup malah gampang kena debu dan cepet kotor deh seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya.
Salah satu contoh tampilan desain Casing

2. Processor, merupakan otak dari komputer untuk melakukan tugas berupa operasi aritmatik dan logic terhadap data yang diambil dari memori atau dari informasi yang dimasukkan melalui beberapa perangkat keras.
Salah satu contoh processor intel Core i3

3. Harddisk, merupakan jenis memori non-volatile yang artinya media penyimpanan yang datanya dapat ditulis dan dihapus dan tetap akan tersimpan walaupun saat komputer mati atau listriknya lagi mati atau power off.
Salah Satu Contoh Jenis Harddisk dengan Piringan Magnetic 

4. CD ROM atau DVD ROM Drive, merupakan perangkat atau media untuk membaca data dari sebuah Compact Disk (CD).
Dvd ROM Drive

5. Memori atau RAM, merupakan media penyimpanan jenis volatile yang mana data yang tersimpan pada memori akan hilang saat listrik mati atau komputer mati. Maka dari itu RAM disebut sebagai media penyimpanan sementara. Kalo ada yang sering di PHPin, berarti kamu tuh cuma disimpan di RAM tuh orang bukan diharddisknya. Hahaha...
RAM (Random Access Memory)

6. Slot, merupakan tempat dimana untuk meletakkan atau menempatkan perangkat keras seperti RAM atau perangkat tambahan seperti LAN CARD, VGA CARD, SOUND CARD dll. Ada beberapa macam slot yang umumnya kita ketahui adalah slot memori, slot AGP, slot PCI, dan slot PCI Express.
Contoh Gambar Slot Memory RAM

7. Power Supply Unit, merupakan alat yang digunakan untuk mengatur arus listrik yang masuk ke PC atau menyearahkan arus listrik dan mensupplynya ke mainboard dan komponen yang ada dan terhubung ke mainboard.
PSU (Power Supply Unit)

8. ROM, merupakan jenis memori non-volatile sama seperti harddisk. ROM ini menyimpan beberapa program bawaan pabrik beserta informasi dasar komputer dan berserta konfiguarasi sistem komputer yang sering disebut BIOS.
Salah satu Contoh ROM dengan Tipe AMIBIOS

9. VGA Card/on board, merupakan singkatan dari Video Graphics Array yang digunakan untuk mengolah data graphics untuk ditampilkan pada layar monitor.
VGA CARD ATI Radeon

10. Sound Card/on board, merupakan perangkat keras pengolah data suara untuk menunjang fungsi multimedia. Sound card sendiri merupakan perangkat keras tambahan agar kinerja suara menjadi lebih power full. Audio setiap PC ada on board-nya atau sudah tertanam pada mainboard, tanpa sound card pun suara bisa berjalan yang penting dipasang kabel soundnya. hehehe..
Contoh Sound Card

11. LAN Card/on board, merupakan perangkat keras yang berfungsi untuk menghubungkan beberapa komputer pada jaringan menggunakan media kabel.
Contoh LAN Card Dual Port Rj45

12. Chipset, merupakan bagian penting pada komputer karena chipset inilah yang mengatur arus dari dan ke prosesor melalui beberapa perangkat keras sesuai dengan fungsinya.
Chipset Intel

13. Heatsink, merupakan pendingin untuk perangkat keras tertentu agar perangkat terjaga suhunya (tidak panas). Biasanya chipset terpasang heatsink begitu pula processor.
Heatsink Fan Processor
Heatsink Chipset

14CMOS, singkatan dari Complementary Metal Oxide Semiconductor merupakan baterai yang mirip dengan baterai jam tangan dengan ukuran diameter lebih besar gunanya untuk menyimpan setting BIOS. Maka dari itu jika baterai CMOS ini mati akan ada gejala – gejala pada kinerja komputer seperti tanggal tidak sesuai dan atau komputer gagal start up.
Batterai CMOS

15. Kabel, kabel disini juga merupakan komponen PC. Karena tanpa kabel gimana komponen saling terhubung. Contohnya disini harddisk membutuhkan kabel SATA atau IDE (PATA) begitupula DVD ROM dll.
Kabel SATA
Kabel PATA

16. PORT I/O, merupakan port yang menghubungkan piranti eksternal ke PC. Contoh seperti port usb dimana port ini digunakan untuk piranti seperti mouse, keyboard, flash disk dan lain – lain.
PORT I/O

17. Mainboard, merupakan papan yang digunakan untuk menampung berbagai perangkat keras yang telah disebutkan diatas.


Itu beberapa komponen pada komputer dengan penjelasan yang ringan dan nda usah banyak – banyak dulu ntar pusiiiaang.... hehe... semoga sedikit dapat menambah wawasan, jika dirasa artikel ini ada yang kurang silahkan ditambahi, boleh koq... hihihi

Copyright @ 2013 ocu fitra.